Wisata Kali Suci Yogyakarta, Menikmati Indahnya Alam dan Bawah Goa
wisata-kali-suci-jogja

campatour.com – Wisata Kali Suci Yogyakarta, Menikmati Indahnya Alam dan Bawah Goa Kali suci di Yogyakarta adalah pilihan berlibur yang paling tepat jika senang dengan alam. Sebagaimana namanya, kalisuci ini merupakan sebuah sungai yang memiliki aliran air deras. Melalui aliran itulah bisa membuat pengunjung melakukan aktivitas olahraga air dan bahkan juga trekking santai.

Wisata Alam di Kali Suci, Yogyakarta

Kali suci lebih terkenal dengan nama Goa Kalisuci atau Sistem Pergoaan Karst Kalisuci. Ini merupakan wilayah yang memiliki daya tarik utama pada aliran sungai dan keindahan goa nya. Sisi uniknya ada pada alur sambung-menyambung antara satu goa dengan lainnya, mulai dari Goa Suci hingga Goa Grubug.

Alur sambungan itu terhubung oleh aliran sungai di bawah permukaannya. Aliran ini sendiri bisa pengunjung telusuri dan panjangnya mendapi 750 m terhitung dari Goa Suci ingga Goa Gelung. Masyarakat setempat mengembangkan potensi wisata dengan nama Cave Tubing.

Simak Juga : Obelix Village Wisata yang Cocok Untuk Anak Kecil dan Keluarga

Cave Tubing itu sendiri adalah aktivitas menyusuri goa menggunakan ban dalam atau alat apung. Jadi pengunjung tidak perlu berjalan dengan kaki mereka, cukup berpegangan erat satu sama lain dan mengikuti aliran sungai. Aktivitas alam ini sangat seru Anda lakukan bersama satu grup teman atau keluarga.

Menikmati Keindahan dan Kesunyian Alam di Kali SuciWisata Alam di Kali Suci

Kalisuci Yogyakarta sangatlah indah dan menawan, tidak hanya pada sungai namun juga pemandangan goa di dalamnya. Pada saat melakukan aktivitas cave tubing, wisatawan akan seringkali melihat pancaran sinar matahari yang melewati celah-celah goa, pastinya akan sangat indah.

#1. Tracking ke Kali Suci

Sebelum pergi menikmati aliran sungai dan cave tubing tentu harus melalui jalur trekking yang lumayan panjang. Pasalnya area sungai dan goa tidak serta merta berada dengan tempat parkir. Pengunjung harus sedikit berjalan kaki hingga tiba di area sungai dan bertemu dengan berbagai pemandu wisata.

Pada saat trekking ini sendiri tidak terlalu membutuhkan panduan dari penjaga karena sudah terpampang jelas petunjuknya. Pengunjung hanya perlu pergi mengikuti arah dan jalur yang tersedia, jangan menyimpang. Apabila pengunjung memaksa memotong jalan, khawatir tersesat di dalam hutan.

#2. Goa Kali Suci Yogyakarta

Setelah melalui jalur trekking yang sederhana, pengunjung akan berjumpa dengan sungai khas yaitu Kalisuci. Goa pertama yang akan wisatawan tuju adalah goa kalisuci dan juga sudah menjadi ikon wisata. Sebelum menyusuri sungai, para pengunjung bisa menyewa alat cave tubing seperti pelampung dan helm.

Di dalam relung goa kalisuci ini kan terasa hawa yang sangat sejuk dan nyaman. Jadi jangan heran bila pemandu memberikan waktu lebih lama bagi pengunjung untuk merasakan nikmatnya keindahan alam. Selain itu wisatawan juga dapat beristirahat sejenak setelah lelahnya menyusuri sungai bawah goa.

#3. Aktivitas Seru Cave Tubing

Sebelumnya penulis telah menyampaikan tentang serunya aktivitas Cave Tubing bersama teman-teman di goa kali suci ini. Aktivitas cave tubing itu sendiri ternyata hanya tersedia 3 di dunia, Indonesia, Meksiko, dan New Zealand. Berdasarkan hal itu maka tidak heran bila destinasi wisata ini juga sangat terkenal.

Melalui cave tubing, pengunjung akan merasa lebih dekat dengan teman 1 grup. Pasalnya aktivitas olahraga air ini membutuhkan kepercayaan dan kerjasama antara satu tim. Hal itu berlaku mulai dari awal sungai hingga ke bagian akhir dan aktivitas selesai.

#4. Lokasi dan Rute Menuju Goa Kali Suci

Goa dan sungai kalisuci ini terletak di Jetis, Joge, Pacarejo, Semanu, Gunung Kidul, Yogyakarta. Jika Anda pergi dari pusat kabupaten Wonosari maka jaraknya hanya 12 KM. Sementara itu perjalanan dari pusat kota Yogyakarta bisa mulai dari Jalan Nasional III.

Waktu tempuhnya sekitar 1 jam 15 menit dan bisa menggunakan jl Imogiri – dlingo. Ketika ingin berkunjung ke area ini perhatikan pula waktu tempuh dan waktu buka tempatnya. Goa kalisuci mulai beroperasi mulai dari jam 8.00 – 16.00 pada setiap harinya, kemungkinan berubah di weekend.

#5. Harga Tiket Kali Suci

Pada dasarnya untuk masuk ke wilayah kalisuci ini tidak membutuhkan tiket khusus, hanya membayar parkir sebesar 5.000 per mobil. Namun jika ingin melakukan cave tubing bersama teman-teman maka perlu membayar tiket sebesar 75.000. Harga itu bisa berubah sesuai kebijakan yang berlaku.

Melalui tiket cave tubing, pengunjung akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti perlengkapan, pemandu wisata, warung sederhana, dan ruang ganti serta kamar mandi. Peralatan cave tubingnya sendiri sudah lengkap seperti perahu karet, ban, jaket pelampung, dan juga helm keselamatan.

Demikian tentang Kali Suci Yogyakarta yang dapat Anda jadikan sebagai destinasi berlibur di hari raya. Semoga informasi ini dapat membantu banyak orang yang membutuhkan model wisata baru dan dekat dengan alam. Jangan lupa untuk ajak teman dan keluarga agar liburan menjadi lebih seru, yuk wisata di jogja bersama kami, Follow Instagram kami untuk tau seputar wisata dan tips tips terbaru di @campatour

 

 

About Author

client-photo-1
Campa Tour & Event

Comments

Tinggalkan Balasan