Mengenal Festival Pasola, Tradisi dari Sumba NTT

Salah satu acara yang menarik wisatawan untuk datang ke Sumba adalah untuk menyaksikan Festival Pasola. Festival Pasola atau biasa disebut juga dengan Perang Pasola merupakan sebuah permainan tradisional yang dilakukan oleh beberapa suku di Sumba, Nusa Tenggara Timur. Pasola diadakan setiap tahun yang biasanya dilakukan pada bulan Februari dan Maret. Pasola dijadikan simbol kedaiaman oleh masyarakat Sumba yang khususnya penganut agama Marapu. Selain sebagai simbol kedamaian, Pasola juga diyakini mampu meyuburkan tanaman dan menambah hasil panen.

Penyebutan Pasola berasal dari dua suku kata, yaitu ‘Sola’ dan ‘Pa’. Dimana Sola yang berarti tombak tumpul yang dilemparkan oleh penunggang kuda dan Pa yang berarti permainan. Dengan demikian, Pasola adalah permainan untuk adu ketangkasan dari dua atau lebih penunggang kuda yang saling melepar tombak atau lembing tumpul. Dalam permainan di Festival Pasola ini biasanya akan ada petarung yang terluka dan mengeluarkan darah, namun darah yang menetes ini diyakini mampu menyuburkan tanah mereka.

Festival Pasola biasa dilakukan di padang rumput yang luas dan dikelilingi oleh warga lokal maupun wisatawan yang harir untuk menyaksikan perang tombak tersebut. Permainan perang ini bisa dikatakan sebagai perang besar, karena masing-masing kelompok biasanya terdiri dari 100 pemuda penunggang kuda yang siap bertarung dengan tombak sebagai senjata mereka. Perlu diketahui bahwa tradisi ini tidak dilakukan oleh semua suku yang ada di Sumba. Hanya beberapa suku di Sumba Barat dan Sumba Barat Daya. Rinciannya adalah 3 suku dari Sumba Barat, yaitu Suku Wanokaka, Suku Lamboya, dan Suku Gaura. Sedangkan dari Sumba Daya hanya ada satu Suku yang menjalankannya, yaitu Suku Kodi.

Jika Anda tertarik, masih ada jadwal pelaksanaan Festival Pasola yang akan digelar pada bulan Maret 2018 mendatang. Silahkan mengunjungi Sumba pada 8-10 Maret 2018 mendatang untuk menyaksikan perang akbar tersebut. Dalam tiga hari yang telah dijadwalkan tersebut akan ada Festival Pasola Maliti Bondo Ate, Pasola Waiha, dan Pasola Wainyapu. Jangan lewatkan festival tahunan menarik ini dan bergabung bersama Campa Tour untuk menikmati Sumba.

 

About Author

client-photo-1
Campa Tour & Event

Comments

Tinggalkan Balasan