Mendaki gunung menjadi trend yang lagi ngehits pada saat ini. Hal ini tak lepas dari maraknya film yang memiliki genre petualangan. Hal inilah yang menginspirasi para penonton untuk melakukan petualangan serupa.h Namun untuk melakukan pendakian, banyak peralatan yang dipersiapkan untuk menjamin keselamatan para pendaki. Maka dari itu, banyak para pendaki yang memilih gunung yang tidak terlalu tinggi untuk di capai sekaligus sangat cocok bagi para pemula yang baru pertama kali ingin mendaki gunung. Di magelang, terdapat sebuah gunung yang tidak terlalu tinggi namun tidak pula terlalu rendah yang sangat ramah untuk didaki oleh para pemula, yaitu Gunung Andong. Gunung ini sangat cocok untuk lokasi pendakian wisata karna memiliki alasan beberapa hal, salah satunya yaitu gunung ini hanya memiliki ketinggian 1726 mdpl. Hal ini terhitung pendek untuk jalur pendakian. Alasan kedua yaitu jalur pendakian untuk mencapai puncak cukup landai dan tidak terlalu extreme. Sumber Foto: https://www.idntimes.com/travel/destination/sinta/gunung-andong-cocok-untuk-pendaki-pemula-1 Terdapat 2 jalur pendakian, yaitu jalur lama dan jalur baru. Kedua jalur ini memiliki keuntungan dan kekurangan masing-masing. Jalur lama memiliki titik tempuh yang singkat namun medan yang dilalui cukup terjal. Sedangkan jalur baru memiliki medan yang landai namun membutuhkan waktu pendakian yang cukup lama daripada jalur lama. Meskipun gunung andong tidak terlalu tinggi, namun gunung andong menawarkan pemandangan yang tak kalah elok dari gunung-gunung lainnya. Retribusi untuk memasuki kawasan Gunung Andong kurang lebih Rp. 25.000 sudah include dengan parkir kendaraan. Bagi anda yang ingin mendaki Gunung Andong, berikut kami sajikan beberapa hal yang wajib anda ketahui: 1. Waktu Tempuh Dengan ketinggian yang tak lebih dari 2000 mdpl membuat waktu tempuh yang diperlukan pun tidak terlalu lama. Untuk mencapai puncak Gunung Andong, dibutuhkan waktu sekitar 2 hingga 3 jam pendakian. 2. Terdapat empat puncak Inilah keunikan dari Gunung Andong, jika gunung lain hanya memiliki satu atau dua puncak, lain halnya dengan Gunung Andong yang memiliki
Mendaki gunung menjadi trend yang lagi ngehits pada saat ini. Hal ini tak lepas dari maraknya film yang memiliki genre petualangan. Hal inilah yang menginspirasi para penonton untuk melakukan petualangan serupa.h Namun untuk melakukan pendakian, banyak peralatan yang dipersiapkan untuk menjamin keselamatan para pendaki. Maka dari itu, banyak para pendaki yang memilih gunung yang tidak