Paket Mentawai 3D2N (Island Hopping Sipora) adalah layanan jasa tour guide yang disediakan oleh tim Campatour bagi anda yang ingin menjelajahi keindahan alam Mentawai. Dalam paket ini, kamu akan diajak jalan-jalan ke berbagai tempat wisata di Mentawai yang menakjubkan, seperti pantai-pantai eksotis dan hutan yang masih alami. Dengan bantuan jasa tour guide lokal berpengalaman dari Campatour, kamu akan mendapatkan informasi menarik tentang setiap destinasi wisata Mentawai yang dikunjungi. Liburan di Mentawai pasti akan menjadi pengalaman tak terlupakan, terutama saat kamu berkesempatan untuk ikut open trip dan bertemu dengan teman baru. Ayo, daftar dan gabung bersama tim Campatour untuk menikmati petualangan seru di Mentawai yang menjadi pengalaman mengesankan dan tak terlupakan.
Hari pertama, jadwal itinerary perjalana tour berpetualang diawali dengan penjemputan peserta di hotel atau Guesthose oleh tim Campatour 1 jam sebelum jadwal keberangkatan. Setelah semua telah berkumpul dan bertemu, pukul 07.00 tim pemandu wisata Campatour dan peserta akan berangkat menuju Tuapejat, ibu kota Kabupaten Kabupaten Kepulauan Mentawai jarak tempuh kurang lebih 3,5 jam perjalanan laut.
Sekitar pukul 10.00 WIB, kita akan tiba di Pelabuhan tuapejat. Setelah turun dari kapal, kita akan menuju tempat penginapan untuk check-in dan berisitrahat. Setelah itu, kita akan menikmati makanan khas Mentawai makan sing di rumah makanan setempat. Setelah selesai makan siang, kita akan mulai melanjutkan perjalanan tour berpetualang explore pantai disekitar penginapan. Setelah seharian beraktivitas, kita akan kembali ke penginapan dilanjutkan makan malam hingga beristirahat untuk persiapan petualangan di hari berikutnya.
Hari kedua, setelah selesai sarapan pagi, kita akan mulai perjalanan tour kembali berpetualangan island hopping explore pulau-pulau kecil, menjelajahi hutan Mangrove dan snorkeling, yang telah tersedia fasilitas lengkap, seperti perahu lokal (lokal boat), di sekitar Tuapejat, paddleboard atau kayak, dan perlengkapan snorkeling untuk memaksimalkan pengalaman di sekitar pulau tuapejat.
Pulau Awera adalah salah satu pulau tersembunyi di Kepulauan Mentawai. Pulau kecil ini menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan untuk dikunjungi. Daya tarik utama Pulau Awera terletak pada keindahan alamnya yang masih alami. Pantai dengan pasir putihnya yang lembut mengundang Anda untuk bersantai dan menikmati suasana tropis yang tenang. Air lautnya yang jernih dengan gradasi warna biru yang memukau sangat menggoda untuk berenang dan snorkeling. Terumbu karang yang masih sehat menjadi rumah bagi berbagai jenis ikan dan biota laut lainnya, menjadikannya surga bagi para pecinta snorkeling. Disini, peserta bisa melakukan aktivitas seru, seperti snorkeling untuk melihat kehidupan bawah laut yang luar biasa, berenang di air laut yang tenang, berjemur di pantai, atau sekadar bersantai menikmati pemandangan alam yang indah. Jika Anda menyukai tantangan, Anda bisa mencoba paddleboarding atau kayaking di sekitar pulau.
Meskipun Pulau Awera masih tergolong alami, beberapa pilihan akomodasi penginapan sederhana dan resort kecil telah tersedia untuk menampung para wisatawan. Fasilitas yang tersedia mungkin tidak selengkap di kota besar, namun cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar Anda. Suasana yang tenang dan jauh dari keramaian menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang menginap di pulau ini. Harga tiket masuk sangat terjangkau dan buka setiap hari. Namun, disarankan untuk mengunjungi pulau ini pada pagi atau siang hari agar Anda dapat menikmati keindahan alamnya secara maksimal. Lokasi pulau awera terletak di Tuapejat, Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Rute perjalanan cukup mudah diakses, jarak tempuh dari pelabuhan Tuapejat sekitar 1,3 km dengan waktu tempuh berkisar 4 menit.
Selain keindahan pantainya, Pulau Awera juga memiliki hutan mangrove yang menawan. Hutan mangrove ini merupakan ekosistem penting yang berfungsi sebagai habitat bagi berbagai jenis biota laut dan burung. Menjelajahi hutan mangrove dengan perahu atau kayak akan menjadi pengalaman yang edukatif dan menyenangkan. Anda akan dapat melihat berbagai jenis tumbuhan mangrove dan mengamati kehidupan satwa liar di habitat alaminya. Setelah puas menjelajahi Pulau Awera dan pulau-pulau sekitarnya, sore hari kita akan kembali ke penginapan. Bersihkan diri, bersantai, dan menikmati hindangan malam malam dan berisitrahat.
Hari ketiga, setelah sarapan pagi, sebelum diantar kembali ke pelabuhan, Anda memiliki waktu luang untuk melakukan aktivitas sesuai keinginan Anda. Anda bisa berjalan-jalan di sekitar penginapan, berbelanja oleh-oleh khas Mentawai, atau sekadar menikmati kopi di tepi pantai sambil mengenang momen-momen indah selama liburan di Mentawai.
Pukul 15.00, kita akan melanjutkan perjalanan kembali pulang menuju Padang. Perjalanan laut diperkirakan memakan waktu sekitar 3,5 jam. Tiba di Padang sekitar pukul 18.30 WIB, paket tour Mentawai pun telah selesai hingga berpisah dengan tim pemandu.
Liburan di Mentawai adalah sebuah pengalaman yang tak terlupakan. Dengan memilih paket tour Mentawai, Anda akan diajak menjelajahi keindahan alam yang memukau, berinteraksi dengan budaya yang unik, dan menciptakan kenangan indah yang abadi. Dari pantai-pantai yang memesona hingga bawah laut yang kaya akan keanekaragaman hayati, Mentawai menawarkan sejuta pesona yang siap untuk Anda eksplorasi. Jangan ragu untuk merencanakan perjalanan Anda dan rasakan sendiri keajaiban destinasi wisata Mentawai ini.
Jangan tunda lagi impian Anda untuk berlibur ke surga tersembunyi ini. Segera rencanakan liburan di Mentawai bersama tim Campatour. Kami menyediakan berbagai pilihan paket wisata Mentawai yang menarik dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Dengan jasa tour guide pemandu wisata kami yang berpengalaman dan profesional, perjalanan Anda akan terjamin aman, nyaman, dan penuh dengan pengalaman berharga. Hubungi kami sekarang juga dan wujudkan impian jalan-jalan ke Mentawai. Mari berpetualang dan temukan keindahan tempat wisata di Mentawai bersama Campatour.
DEPARTURE/RETURN LOCATION | Berkumpul di pelabuhan Mentawaifast |
DEPARTURE TIME | pelabuhan Mentawaifast |
RETURN TIME | Tiba di Tiopejat |
WEAR | • Pakaian secukupnya • Baju renang |
INCLUDED | Tiket kapal cepat mentawaifast PP Penginapan 2 malam di mentawai Makan dan minum sesuai itinerary Guide Local boat Mentawai Paddleboard /Kayak Jelajah Mangrove Alat Snorkeling & Pelampung |
NOT INCLUDED | Tipping (sukarela) Pengeluaran pribadi lainnya |
PRICE RANGE | Homestay Jelita Beach / Crow’s Nest (2 malam di Homestay Pinggir Pantai)
Homestay Jelita Beach / Crow’s Nest + Nasara Resort (1 malam di Homestay + 1 malam di Resort *4+)
Homestay Jelita Beach / Crow’s Nest + Awera Resort (1 malam di Homestay + 1 malam di Resort *4+)
Nasara Resort (2 malam di Resort *4+)
Awera Resort
|
Day 1 (L,D)
- Penjemputan ke Hotel / Guesthose oleh tim kami 1 jam sebelum jadwal keberangkatan
- Berangkat pukul 07.00 wìb dengan kapal cepat menuju Tuapejat kurang lebih 3,5 jam perjalanan laut
- Berlabuh di pelabuhan Tuapejat sekitar pukul 10.00 wib
- Chek in penginapan di tepi pantai dan beristirahat sejenak
- Makan siang di rumah makan setempat
- Explore Pantai
- Kembali ke penginapan
- Makan Malam
- Istirahat
Day 2 (B,L,D)
- Sarapan pagi
- Tour island hopping (Explore Pulau, Jelajah Mangrove & Snorkeling) -> Tersedia Local Boat, Paddleboard/Kayak dan Perlengkapan Snorkeling)
- Wisata mangrove dan snorkeling ke Pulau Awera dan pulau sekitarnya
- Sore kembali ke penginapan, makan malam dan istirahat
Day 3 (B,L)
- Sarapan pagi
- Free program menjelang waktunya diantar ke Pelabuhan
- Kembali ke Padang dengan Kapal Cepat Pukul 15.00 pm
- Tiba di Padang pukul 18.30 pm
- Tour selesai
Kapal Mentawai Express
SENIN
Padang-Tuapejat Departure Jam 10.00
Tuapejat-Padang Departure Jam 15.15
RABU
Padang-Tuapejat Departure Jam 07.00
Tuapejat-Padang Departure Jam 15.00
JUMAT
Padang-Tuapejat Departure Jam 07.00
Tuapejat-Padang Departure Jam 15.00
MINGGU
Padang-Tuapejat Departure Jam 10.00
Tuapejat-Padang Departure Jam 15.00
Tour Reviews
There are no reviews yet.
Leave a Review