Pulau Seram mempunyai banyak tempat yang unik untuk dikunjungi. Selama ini mungkin banyak yang belum mengetahui bahwa Ambon dan Seram memiliki beragam obyek wisata yang tak kalah indah dari wilayah lainnya di Indonesia. Dimana tempat wisata yang dimaksud tersebut antara lain Pulau Sawai yang menyajikan banyak hewan dan tanaman endemik, Pulau Jodoh yang indah serta belajar sejarah dan budaya masyarakat Maluku. Dengan keindahan alamnya yang berupa wisata bahari yang menakjubkan maka tak heran bila Ambon dan Seram sangat cocok menjadi pilihan untuk mengisi waktu liburan anda.
Bagi anda yang ingin berwisata ke Ambon dan Pulau Seram maka Campa Tour menawarkan paket wisata tour Ambon dan Seram 4D3N yang dijamin seru dan menyenangkan. Sebab dalam perjalanan wisata kali ini anda akan diajak mengunjungi tempat-tempat terbaik di Amboon dan Pulau Seram. Untuk memulai perjalanan wisata, maka akan dimulai dari mengunjungi Monumen Martha Christine Tiahahu yang merupakan salah satu tokoh wanita pahlawan nasional Indonesia. Selanjutnya wisatawan diajak menikmati sarapan nasi kelapa khas Ambon.
Usai menikmati sarapan, wisatawan diajak berkunjung ke Pantai Pintu Kota lalu ke Pantai Natsepa untuk melihat keindahan pantai sambil menikmati Rujak Natsep dan Es Kelapa. Lalu dilanjut ke Pantai Liang yang akan membuat perjalanan wisata di Ambon semakin lengkap. Keesokan harinya wisatawan diajak menuju Pelabuhan Tulehu lalu berkunjung ke Desa Saleman. Pada malam harinya wisatawan diajak menginap di Lisar Bahari Resort.
Hari ketiga perjalanan wisata masih akan dilanjutkan dengan mengunjungi Desa Salawai dengan panjang Perahu lalu menaksikan proses pembuatan sagu. Seperti yang telah diketahui bahwa sagu merupakan makanan pokok masyarakat kawasan Indonesia Timur termasuk pula kawasan Ambon. Dari melihat pembuatan sagu, wisatawan diajak menjelajah Pulau Jodoh yang terkenal akan keindahannya. Tak lupa pula untuk snorkeling di alam bawah laut pulau Jodoh yang juga tak kalah cantik. Wisatawan diajak menuju ke Gua Batu dan keesookan harinya diajak mengunjungi Batu Alakaitik di Sawai sebagai kunjungan terakhir sebelum akhirnya meninggalkan Ambon. Namun sebelum itu wisatawan diajak belanja souvenir khas Ambon sebagai oleh-oleh untuk orang-orang yang anda cintai.
DEPARTURE/RETURN LOCATION | Ambon |
DEPARTURE TIME | Dijemput dari Bandara Pattimura, Laha, Ambon |
RETURN TIME | Menuju Bandara untuk kembali ke daerah asal |
WEAR | • Pakaian secukupnya • Baju renang • Tas (bodypack/daypack/backpack) • Dry bag (jika punya) • Kamera dan perlengkapannya • Powerbank • Makanan ringan (Snack) • Sunblock • Sunglasses • Lotion anti serangga • Peralatan mandi & make up • Tissue kering dan basah • Payung/jas hujan • Obat-obatan pribadi • Mobile phone & charger • Uang cash • Semangat berinteraksi dengan masyarakat local • Semangat menjaga lingkungan |
INCLUDED | Transportasi selama Tour Guide Kapal ke Sawai dan Exxplore Pulau Tiket masuk tempat wisata Makan dan Minum selama Tour Kapal, alat snorkeling dan pelampung |
NOT INCLUDED | Flight Tiket PP Tips tour Guide Perlengkapan pribadi |
PRICE RANGE | 2 Pax: 4.250.000/Pax 4 Pax:3.650.000 /Pax 6 Pax:3.250.000 /Pax 8 Pax: 3.150.000/Pax |
Day 1
- Dijemput dari Bandara Pattimura, Laha, Ambon
- Monumen Martha Chriistina Tiahahu
- Sarapan Nasi Kelapa
- Visit Pantai Pintu Kota
- Visit Pantai Natsepa
- Makan Rujak Natsepa dan Es Kelapa Muda
- Pantai Liang
- Dinner
- Kembali ke Hotel
Day 2
- Sarapan pagi
- Penjemputan di Hotel
- Menuju Pelabuhan Tulehu
- Perjalanan dengan kapal cepat Cantika-Amahai
- Menuju Desa Saleman
- Menginap di Lisar Bahari Resort
Day 3
- Sarapan pagi
- Tour Sungai Salawai dengan long Boat
- Melihat proses pembuatan sagu
- Menuju Pulau Jodoh
- Explore Pulau Jodoh
- Snorkeling
- Visit Tebing Batu
- Menginap di Lisar Bahari Resort
Day 4
- Sarapan pagi
- Visit Batu Alakaitik di Desa Sawai
- Perjalanan menuju Amahai
- Speed boat ke Tulehu
- Belanja pusat oleh-oleh
- Menuju Bandara untuk kembali ke daerah asal
Tour Reviews
There are no reviews yet.
Leave a Review