Campa Tour – Wisata Gunung Kidul Jogja bisa jadi tujuan utama apabila Anda ingin berlibur. Pasalnya, keindahan dan keseruannya seperti tidak ada habisnya. Pengunjung bisa berwisata di berbagai lokasi populer dan wajib dikunjungi. Lantas, mana saja wisata yang direkomendasikan?
Daftar Rekomendasi Wisata Gunung Kidul Jogja
Gunung Kidul memang terbilang cukup jauh jaraknya dari pusat kota. Meski begitu, berbagai destinasinya selalu dipenuhi oleh para pengunjung. Simak Juga : 8 Daftar Makanan Jogja yang Langka dan Mulai Sulit Ditemukan Terutama saat musim liburan telah tiba. Oleh karena itu, jangan sampai Anda ketinggalan untuk menjadikannya pilihan. Berikut daftar rekomendasinya:
Pantai Pok Tunggal
Merupakan wisata pertama yang bisa Anda kunjungi di daerah Gunung Kidul Jogja. Destinasi wisata ini berhasil memikat para pengunjung karena keindahannya sangat memukau. Berupa pasir putih lembut dengan pemandangan laut berwarna biru jernih.
Pemandangan alam tersebut benar-benar masih sangat terjaga dan asri. Pengunjung bisa mencari lokasi bersantai untuk menikmati keindahan alam yang menenangkan. Jangan lupa juga untuk menikmati deburan ombak di pantainya. Lokasinya ada di Jl. Pok Tunggal, Desa Tepus, Gunung Kidul, Jogja.
Geoforest Watu Payung
Pengunjung bisa menikmati keindahan alam berupa hutan hijau yang sangat asri dan alami. Anda juga bisa merasakan sensasi memanah dengan banyak keseruan. Pastinya akan dimanjakan dengan keindahan alam tiada duanya saat berkunjung ke Geoforest Watu Payung.
Tempat ini bahkan telah menyediakan berbagai spot wisata menarik untuk para pengunjung. Dengan begitu, Anda bisa mengabadikan momen berlibur dengan latar belakang unik. Lokasinya sendiri ada di Desa Girisuko, Kecamatan Panggang, Kab. Gunung Kidul, Jogja.
Goa Jomblang
Goa Jomblang Termasuk salah satu destinasi wisata yang tidak boleh terlewatkan. Lokasinya sendiri sampai saat ini selalu menjadi surga bagi para wisata alam apabila ingin menikmati keindahan berbeda dari biasanya. Terdapat gua vertikal yang bisa ditelusuri dengan kegiatan berupa vertical caving.
Bagi Anda yang tertarik memacu adrenalin maka bisa mencoba melewati jalur khusus dengan ketinggian 15 meter untuk pemula. Adapun jalur lainnya cocok bagi mereka yang telah berpengalaman setinggi 40, 60, dan 80 meter. Lokasinya ada di Jetis Pacarejo, Semanu, Gunung Kidul, Yogyakarta.
Teras Kaca Nguluran
Merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat menyedot perhatian di mata para wisatawan. Anda bisa menikmati pemandangan laut mempesona di atas tebing. Pastinya menawarkan pemandangan indah dan unik. Pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai spot foto Instagramable.
Lokasinya sendiri telah dibuka sejak tanggal 10 Mei tahun 2018 lalu. Sampai saat ini sudah ada banyak pengunjung datang ke lokasinya untuk menikmati spot foto menantang dengan latar belakang laut lepas. Alamat wisatanya ada di Bolang, Girikarto, Panggang, Kab. Gunung Kidul, Yogyakarta.
Puncak Segoro
Tahukah Anda, bahwa tempat wisata ini memiliki keindahan dan sensasi yang sangat luar biasa. Pasalnya, sangat mirip sekali dengan Nusa Penida di Bali. Dengan begitu, tidak perlu jauh-jauh lagi datang ke luar pulau apabila ingin menikmati keindahan yang sama.
Terdapat restoran dan bar di atas tebing sehingga menjadi magnet tersendiri bagi para pengunjung. Pastinya bisa Anda jadikan sebagai rekomendasi tempat liburan bersama keluarga maupun sahabat. Lokasinya ada di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Gunung Kidul.
Pantai Baron
Rekomendasi wisata lainnya yang wajib dikunjungi adalah Pantai Baron. Anda akan dimanjakan dengan pemandangan alam berupa spot wisata sangat cantik. Pengunjung bisa singgah ke tempat ini untuk melihat berbagai panorama alam. Seperti Mercusuar Tanjung Baron hingga tebing karang di bagian timur pantai.
Tempat wisata ini akan memberikan sensasi berbeda apabila Anda tertarik dan berani untuk naik ke atas mercusuar. Tentu bisa jadi rekomendasi tempat wisata paling menarik jika ingin berlibur bersama keluarga. Alamatnya di Desa Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kab. Gunung Kidul, Jogja.
Bukit Bintang
Siapa yang belum mengenal Bukit Bintang? Merupakan destinasi wisata menarik dengan banyak keindahan. Pengunjung bisa menikmati keindahan alam di atas ketinggian bukitnya. Supaya semakin seru, maka pastikan menikmati panoramanya di malam hari.
Terlebih ada banyak wisata kuliner di sekitar lokasi wisatanya sehingga tidak perlu khawatir jika ingin mencicipi sajian lezat sambil berlibur. Tersedia café hingga rumah makan siap memanjakan lidah. Anda bisa menemukan lokasinya di Desa Wonosari, Gunung Kidul, Jogja.
HeHa Sky View
Merupakan salah satu wisata alam yang wajib untuk Anda kunjungi. Pastinya para pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan alam indah dan sangat memukau. Tentu wajib untuk mengabadikan keindahannya saat berlibur ke tempat ini.
Terlebih, destinasi wisata ini juga menawarkan spot foto menarik, stand makanan, kafe, dan lainnya. Tidak heran jika lokasinya selalu ramai oleh para pengunjung untuk memanjakan mata di waktu luang. Anda bisa mengunjunginya di Jalan Dlinggo, Kecamatan Patuk, Kab. Gunung Kidul. yuk follow instagram kita di @campatour
Itu dia beberapa rekomendasi wisata Gunung Kidul Jogja yang wajib Anda singgahi. Setelah mengetahuinya, maka tentu bisa menjadikannya sebagai pilihan terbaik saat ingin mengisi waktu luang dan berlibur bersama orang-orang terdekat.  ingin ke beberapa destinasi wisata jogja untuk mencoba wisata diatas,? yuk bareng kita, siap bantu rencanakan semua perjalananmu. anti ribet, nggak pakai bingung!
Comments