Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki banyak sekali museum. Berbagai jenis museum ada disini. Ada museum kebudayaan, musem kesenian, museum jaman Belanda, Museum TNI, Museum perjuangan, dan berbagai macam museum lainnya. Kali ini kami akan membahas mengenai sebuah museum yang berada di Yogyakarta. Museum tersebut adalah Museum Sonobudoyo.

Museum Negeri Sonobudoyo merupakan Unit Pelaksana Teknis Daerah pada Dinas Kebudayaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, mempunyai fungsi pengelolaan benda museum yang memiliki nilai budaya ilmiah, meliputi koleksi pengembangan dan bimbingan edukatif kultural. Sedangkan tugasnya adalah mengumpulkan, merawat, pengawetan, melaksanakan penelitian, pelayanan pustaka, bimbingan edukatif kultural serta penyajian benda koleksi Museum Negeri Sonobudoyo.

Museum Sonobudoyo
Pict by: jogja.tribunnews.com

Museum ini berlokasi di tempat yang sangat strategis, yaitu pusat kota Yogyakarta. Museum Negeri Sonobudoyo berada dalam lingkungan Pusat Budaya Yogyakarta yang banyak mendapatkan perhatian dari berbagai pihak baik dari dalam maupun luar negeri.

Museum ini diresmikan pada tanggal 6 November 1935, oleh Sri Sultan Hamengku Buwono VIII dengan ditandai Candrasengkala “Kayu Winayang Ing Brahmana Budha”. Keberadaan museum erat hubungannya dengan sebuah yayasan masa Kolonial Java Institut dibidang kebudayaan Jawa, Madura, Bali, dan Lombok.

Pada tahun 1974 Museum Sonobudoyo sempat diserahkan ke Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Kemudian setelah adanya kebijaksanaan otonomi daerah, pengelolaan museum ini kembali diserahkan ke Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Yogyakarta.

Museum Sonobudoyo sebagai museum provinsi kedepannya diharapkan akan menjadi gambaran dari fungsi museum dalam hal pelayanan dan optimalisasi fungsi, dengan melihat potensi yang dimiliki, sehingga akan mempunyai prospek dan peluang untuk lebih dikembangkan dan ditingkatkan, dalam rangka menghadapi persaingan baik pada level Nasional maupun Internasional.

Koleksi

Museum Sonobudoyo
Pict by: idetrips.com

Museum ini bersifat umum dan memiliki 10 jenis koleksi, yaitu:

  1. Koleksi Geologi
  2. Koleksi Biologi
  3. Koleksi Etnografi
  4. Koleksi Arkeologi
  5. Koleksi Historika
  6. Koleksi Numismatika
  7. Koleksi Filologika
  8. Koleksi Keramologika
  9. Koleksi Seni rupa
  10. Koleksi Teknologi

Selain menyimpan koleksi budaya dan sejarah, museum ini juga menyimpan koleksi keramik pada zaman Neolitik dan patung perunggu, beberapa macam bentuk wayang kulit, berbagai senjata kuno, topeng Jawa, macam-macam karya seni yang terbuat dari bambu, macam-macam jenis batik, berbagai macam patung yng terbuat dari emas. Total koleksi yang ada di Musuem Sonobudoyo ini diperkirakan mencapai 42.700 buah benda bersejarah maupun karya seni.

Letak, jam dan hari

Karena museum ini memiliki banyak sekali koleksi, Museum ini kemudian dibagi menjadi dua. Unit yang pertama terletak di Jalan Trikora No. 6 Yogyakarta yang memiliki bentuk bangunan seperti rumah joglo yang bergaya Masjid Keraton Kesepuhan Cirebon yang lengkap dengan pendapa kecil dan ada yang besar. Sedangkan unit yang kedua terletak di nDalem Condrokiranan, Wijilan, disebelah timur Alun-alun utara Keraton Yogyakarta.

Museum ini buka pada selasa-minggu kecuali hari jumat pada jam 08.00-15.30. Pada hari jumat jam 08.00-14.00.

Museum Sonobudoyo rutin mengadakan pertunjukan wayang kulit khas Jogja untuk disajikan kepada wisatawan, baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Wayang kulit merupakan kegiatan bercerita atau berdialog mengenai berbagai macam hal yang melalui media wayang yang terbuat dari kulit. Pertunjukan wayang kulit pada umumnya dilaksanakan sehari penuh, mulai dari pagi sampai menjelang pagi dengan berbagai macam cerita berbeda. Tetapi untuk kebutuhan wisatawan, pertunjukan wayang kulit di museum ini hanya menampilkan Wayang Kulit selama 2 jam saja. Pertunjukan ini berlangsung pada hari selasa sampai minggu kecuali hari besar atau hari Nasional. Pertunjukan wayang berlangsung pada jam 20.00 sampai 22.00 malam. Untuk bisa menonton pertunjukan wayang ini, wisatawan perlu membayar IDR 20.000.

Tiket

Dewasa PeroranganIDR 3.000,-
Dewasa RombonganIDR 2.500,-
Anak–anak PeroranganIDR 2.500,-
Anak–anak RombonganIDR 2.000,-
Wisatawan AsingIDR 10.000,-

 

Buat kamu yang tertarik mengunjungi Museum Sonobudoyo atau ke tempat-tempat menarik lainnya, langsung saja cek ke Campatour.com.

About Author

client-photo-1
Campa Tour & Event

Comments

Tinggalkan Balasan