Jika selama ini Gunungkidul Yogyakarta dikenal sebagai wisata pantai, jangan salah ya, karena di Kabupaten ini juga banyak destinasi lain selain pantai. Misalnya, saat ini yang tengah hits adalah Wisata di Embung Nglanggeran. Destinasi wisata alam yang satu ini berupa telaga buatan yang terletak di atas bukit. Peresmian destinasi ini sebagai lokasi wisata disahkan sendiri oleh Sultan Hamengku Buwono X pada tanggal 19 Februari 2013 lalu. Namun, sebenarnya telaga ini sengaja dibuat sebagai irigasi kebun buah yang ada di kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran. Karena keindahan alamnya, Embung Nglanggeran sekaligus dijadikan lokasi wisata alam yang indah dan menarik. Untuk mencapai tempat ini, pengunjung diharuskan berjalan kaki menapaki anak tangga yang telah disediakan. Anak tangga sengaja dibuat berkelok untuk mengurangi tingkat kecuramannya. Setelah sampai, pengunjung akan disuguhi pemandangan pegunungan khas Gunungkidul yang sangat indah. Sehingga, rasa lelah saat menaiki tangga terbayar dengan keindahan yang ada di depan mata. Dari Embung Ngelanggeran, terlihat jelas perkebunan buah milik warga sekitar yang ditanami berbagai macam buah. Dari sini pula, pengunjung dapat melihat Gunung Api Purba yang sangat terkenal di Gunungkidul itu. Berdasarkan riwayat pembangunannya, Embung Nglanggeran dibangun di atas bukit yang puncaknya dipotong dan dibuat telaga. Sehingga, memang keindahannya sangat memukau karena ketinggiannya sangat pas untuk menikmati bentangan alam ciptaan Yang Maha Kuasa. Baik pagi, siang, sore, maupun malam, Embung Nglanggeran menyuguhkan pemandangan yang sangat menjanjikan. Pada pagi hari, pengunjung dapat menikmati keindahan matahari terbit di ufuk timur. Sedangkan pada sore hari, meskipun matahari tenggelam tidak dapat dinikmati sepenuhnya, tetapi pancaran cahaya matahari sore berpadu pantulan cahaya dari embung membuat foto menjadi begitu indah. Selain itu, pada malam hari, keindahan Embung Nglanggeran tetap terpancar dan ditambah dengan berbagai cahaya lampu. Tentu saja, hasil fotonya Instagramable banget. Tidak hanya satu spot, pengunjung dapat berswafoto di berbagai spot dengan latar belakang pemandangan berbeda-beda. Jika ingin mendapat
Jika selama ini Gunungkidul Yogyakarta dikenal sebagai wisata pantai, jangan salah ya, karena di Kabupaten ini juga banyak destinasi lain selain pantai. Misalnya, saat ini yang tengah hits adalah Wisata di Embung Nglanggeran. Destinasi wisata alam yang satu ini berupa telaga buatan yang terletak di atas bukit. Peresmian destinasi ini sebagai lokasi wisata disahkan sendiri
Selain refreshing, tujuan orang berwisata adalah untuk mengoleksi berbagai foto yang bagus untuk diunggah di media sosial. Nah, jika ingin mendapatkan hasil foto unik dan bagus, kalian bisa mengunjungi wisata indoor Upside Down World Jogja. Di sini, kalian akan menemui berbagai spot foto yang Instagramable banget. Selain Snack Wonderland dan Ice Cream World, Upside Down World Jogja adalah wisata indoor yang begitu menarik perhatian pengunjung. Upside Down World Jogja dibangun pada tahun 2016 yang terdiri dari dua lantai. Konsep yang diusung oleh destinasi ini adalah dunia terbalik. Maksudnya, segala perabotan dan properti yang ada di dalamnya sengaja diposisikan secara terbalik. Sehingga, saat masuk, kalian akan merasakan di dalam dunia yang terbalik. Di dalam gedung dua lantai ini, terdapat 12 spot foto dengan pemandangan serba terbalik. Masing-masing spot memiliki tema berbeda yang disesuaikan dengan beberapa ruangan yang sering terdapat dalam suatu rumah. Kalian akan menjumpai kamar tidur, ruang keluarga, dapur, kamar mandi, dan ruang tamu yang semua perabotannya ditata secara terbalik. Sofa, kulkas, ranjang, meja, dan televisi posisinya terbalik. Sehingga, lokasi ini memang begitu direkomendasikan bagi wisatawan domestik maupun asing. Tak lengkap rasanya jika datang ke Upside Down World Jogja hanya menikmati suasananya saja tanpa mengambil gambar. Nah, kalian bisa mengambil gambar pada masing-masing spot foto yang mana hasilnya kalian terlihat seperti melayang dan berpijak pada atap. Di sini juga terdapat fotografer dan penata gaya juga, lho. Tentu saja, hasil jepretan foto yang bagus ini dapat menghiasi feed di Intagram kalian sehingga jadi makin kece. Selain foto di spot yang bernuansa terbalik, kalian juga dapat berswafoto di ruangan yang khusus menyediakan lukisan 3D. Semua lukisan dibuat secara 3D sehingga saat berfoto di lokasi tersebut dapat terlihat seperti asli. Untuk itu, Upside Down World adalah destinasi yang tepat banget bagi generasi milenial saat ini. Untuk harga tiket masuknya adalah 80.000 rupiah untuk
Selain refreshing, tujuan orang berwisata adalah untuk mengoleksi berbagai foto yang bagus untuk diunggah di media sosial. Nah, jika ingin mendapatkan hasil foto unik dan bagus, kalian bisa mengunjungi wisata indoor Upside Down World Jogja. Di sini, kalian akan menemui berbagai spot foto yang Instagramable banget. Selain Snack Wonderland dan Ice Cream World, Upside Down
Berbicara soal wisata alam, sepertinya Jogja adalah juaranya. Salah satu wisata alam di Jogja yang begitu menarik perhatian adalah Waduk Sermo yang berlokasi di Kulon Progo. Waduk dengan luas 157 hektar itu dibangun sejak tahun 1994 dan diresmikan langsung oleh Presiden Soeharto pada tanggal 20 November 1996. Saat proses pembangunannya, pemerintah mengadakan program transmigrasi ke Tak Toi Bengkulu sebanyak kurang lebih 100 kk. Tujuan pembangunan waduk ini adalah untuk irigasi, PDAM, hingga keperluan sehari-hari. Tak tanggung-tanggung, luas area yang disuplai oleh Waduk Sermo adalah sekitar 7.152 Ha. Dilihat dari luas dan fungsinya, pembangunan Waduk ini memerlukan dana yang tidak sedikit. Saat itu, kurang lebih sebanyak 22 miliar rupiah dikeluarkan untuk membangunnya. Selain yang telah disebutkan, Waduk ini juga digunakan sebagai tempat latihan lomba dayung, lomba dayung kelas nasional maupun kelas internasional. Di sini pula dijadikan tempat latihan Akademi Angkatan Udara (AAU). Tak ketinggalan, para akademisi juga menjadikan kawasan Waduk Sermo sebagai Evaluasi Geologi Teknik dan kerentanan gerakan tanah. Fungsi lain dari Waduk Sermo adalah sebagai lokasi wisata yang menonjolkan pemandangan alam dari ketinggian sehingga begitu memukau. Spot-spot foto menarik dapat kalian temukan di Waduk ini. Salah satu spot foto yang paling menarik perhatian adalah foto di atas papan kayu yang terletak di atas pohon. Dari spot ini, pengunjung dapat berswafoto dengan latar belakang pemandangan alam berupa waduk pepohonan hijau yang indah. Bagi yang hobi memancing, kalian juga dapat berburu ikan predator yang hidup di Waduk Sermo ini. Ikan ini dikenal juga dengan nama ‘Setan Merah’. Ikan ini menjadi incaran utama bagi orang yang sering memancing di Waduk Sermo. Bagi kalian yang takut dengan ketinggian, kalian tidak perlu khawatir. Kalian bisa menyewa perahu yang disediakan oleh pihak pengelola untuk menyusuri beberapa bagian waduk. Kalian dapat merasakan menaiki perahu yang ditemani dengan keindahan alam yang sejuk dan segar. Untuk mendapatkan pemandangan terbaik,
Berbicara soal wisata alam, sepertinya Jogja adalah juaranya. Salah satu wisata alam di Jogja yang begitu menarik perhatian adalah Waduk Sermo yang berlokasi di Kulon Progo. Waduk dengan luas 157 hektar itu dibangun sejak tahun 1994 dan diresmikan langsung oleh Presiden Soeharto pada tanggal 20 November 1996. Saat proses pembangunannya, pemerintah mengadakan program transmigrasi ke